Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penumpang KA di Stasiun Gambir dan Pasar Senen Terpantau Tertib Saat Libut Natal dan Tahun Baru

Kompas.com - 25/12/2021, 12:31 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT KAI Daop 1 Jakarta memastikan para penumpang kereta api jarak jauh dari Stasiun Gambir dan Pasar Senen sudah memenuhi persyaratan perjalanan.

Adapun masa Angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021/2022 PT Kereta Api Indonesia dimulai sejak 17 Desember 2021 hingga 4 Januari 2022.

Melansir rilis yang disampaikan PT KAI kepada Kompas.com, Jumat (24/12/2021), ada sekitar 7.800 penumpang dari Stasiun Pasar Senen dengan 21 kereta api, dan 6.600 penumpang dari Stasiun Gambir dengan 28 kereta api yang berangkat.

Baca juga:

Seluruh penumpang dipastikan telah memenuhi persyaratan perjalanan selama libur Natal dan tahun baru.

Beberapa syarat adalah, penumpang usia di bawah 12 tahun wajib menunjukkan bukti tes PCR 3x24 jam atau Antigen 1x24 jam, penumpang di atas 17 tahun sudah divaksin dosis lengkap, dan vaksin minimal dosis pertama untuk usia 12 sampai 17 tahun.

Pada 24 Desember 2021, Surat Edaran Kementerian Perhubungan RI Nomor 112 Tahun 2021 juga resmi diberlakukan sampai dengan 2 Januari 2022.

Layanan RT-PCR di Stasiun Gambir dan Pasar Senen

Untuk membantu calon penumpang usia di bawah 12 tahun memenuhi persyaratan, PT KAI Daop 1 Jakarta menyediakan layanan tes RT-PCR sejak Kamis (23/12/2021).

Layanan pemeriksaan RT-PCR ini tersedia di Stasiun Gambir dan Pasar Senen dengan biaya Rp 195.000.

Baca juga: Daftar Kereta Api Jarak Jauh Daop 1 Jakarta yang Beroperasi pada Desember 2021

Adapun jam operasional layanan RT-PCR di Stasiun Gambir berlangsung pada pukul 06.00-21.00 WIB dan untuk Stasiun Pasar Senen pukul 05.00-22.30 WIB.

Sejak dibuka, tercatat pemeriksaan RT-PCR di Stasiun Pasar Senen telah melayani 32 orang dan delapan orang di Stasiun Gambir.

Libur Natal dan Tahun Baru 2022, KAI Layani Test RT-PCR di Stasiun KAI Libur Natal dan Tahun Baru 2022, KAI Layani Test RT-PCR di Stasiun

Daop 1 Jakarta mengimbau para orang tua atau pendamping untuk mempersiapkan waktu dengan baik sambil memperhitungkan jadwal keberangkatan.

Pasalnya, hasil pemeriksaan RT-PCR membutuhkan waktu yang lebih lama dibandingkan pemeriksaan antigen.

Baca juga: Syarat Perjalanan Darat Selama Libur Natal dan Tahun Baru, Wajib Tes Antigen

Sementara, bagi penumpang yang ingin melakukan antigen, saat ini ada lima stasiun yang memiliki layanan Antigen di area KAI Daop 1 Jakarta.

  • Stasiun Gambir: 06.00-21.00 WIB
  • Stasiun Pasar Senen: 05.00-22.30 WIB
  • Stasiun Bekasi: 09.00-18.00 WIB
  • Stasiun Karawang: 08.30-17.30 WIB
  • Stasiun Cikampek: 09.30-18.30 WIB

Informasi perjalanan kereta api lainnya dapat diketahui melalui saluran resmi milik PT KAI (Persero). Seperti aplikasi KAI Access, situs wrb resmi kai.id, Contact Center 121 line (021)121, Layanan pelanggan cs@kai.id dan sosial media @keretaapikita @kai121.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Hotel Story
 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com