Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

22 Negara Ini Masuk Daftar Risiko Tertinggi untuk Perjalanan akibat Covid-19

Kompas.com - 19/01/2022, 12:07 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

Sumber CNN

KOMPAS.com - Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit di Amerika Serikat (CDC) memasukkan 22 negara baru ke dalam daftar negara yang berisiko tertinggi untuk perjalanan (level 4), Selasa (18/1/2022).

Baca juga: Parade Jalanan di Rio de Janeiro Brasil Batal Lagi, Kali Ini karena Omicron

Adapun ke-22 negara yang masuk daftar level 4 berikut ini sedikitnya berasal dari masing-masing benua, kecuali Antartika, yaitu:

  1. Albania
  2. Argentina
  3. Australia
  4. Bahama
  5. Bahrain
  6. Bermuda
  7. Bolivia
  8. British Virgin Islands (Kepulauan Virgin)
  9. Tanjung Verde
  10. Mesir
  11. Grenada
  12. Guyana
  13. Israel
  14. Panama
  15. Qatar
  16. Saint Kitts dan Nevis
  17. Saint Lucia
  18. São Tomé dan Príncipe
  19. Sint Maarten
  20. Suriname
  21. Kepulauan Turks dan Caicos
  22. Uruguay

Melansir CNN pada Selasa (18/1/2022), di antara negara yang masuk ke level 4, Argentina dan Australia adalah negara yang telah mempertahankan kontrol perbatasan paling ketat selama pandemi Covid-19 berlangsung.

Baca juga:

Sedangkan British Virgin Ilslands di Karibia memiliki kenaikan terbesar dalam daftar tersebut. Padahal kawasan tersebut berada di daftar berisiko rendah atau level 1 pada minggu lalu.

Eropa hanya memasukkan satu negara baru di daftar level 4 untuk minggu ini, yaitu Albania.

Ilustrasi Perancis - Menara Eiffel di Paris, Perancis (Photo by Anthony DELANOIX on Unsplash).Photo by Anthony DELANOIX on Unsplash Ilustrasi Perancis - Menara Eiffel di Paris, Perancis (Photo by Anthony DELANOIX on Unsplash).

Hal ini disebabkan karena sebagian besar negara di Eropa tetap berada di level 4 CDC selama berminggu-minggu atau bahkan berbulan-bulan.

Baca juga: Perancis Wajibkan Vaksin Booster bagi Turis dan Warganya untuk Bisa Dapat Kartu Vaksin

Berikut sejumlah negara Eropa yang masuk dalam level 4:

  1. Perancis
  2. Jerman
  3. Yunani
  4. Islandia
  5. Irlandia
  6. Italia
  7. Spanyol
  8. Inggris Raya

Destinasi populer lainnya seperti Kanada dan Afrika Selatan juga berada di level 4.

Dengan tambahan 22 destinasi baru, daftar Level 4 kini sudah melampaui lebih dari 100 wilayah.

Baca juga: Negara-negara di Eropa Lockdown Lagi, Penjualan Paket Wisata Tak Terpengaruh

Penetapan di level 4 dilakukan ketika suatu negara punya lebih dari 500 kasus per 100.000 penduduk terdaftar dalam 28 hari terakhir.

Dengan begitu, CDC menyarankan agar wisatawan tidak melakukan perjalanan ke negara-negara level 4 tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com