Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6.725 Orang Kunjungi Labuan Bajo dalam Sepekan Saat Libur Lebaran 2022

Kompas.com - 09/05/2022, 21:01 WIB
Nansianus Taris,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Libur Lebaran 2022 ini, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) diserbu wisatawan, baik nusantara maupun mancanegara.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Manggarai Barat Pius Baut mengatakan, angka kunjungan wisatawan sebelum dan selama libur lebaran naik drastis.

Sebelumnya, lanjut dia, dalam sebulan jumlah wisatawan yang datang ke Labuan Bajo sekitar 7.000-an orang.

Baca juga: Labuan Bajo Diserbu Wisatawan Saat Libur Lebaran, Agen Perjalanan Kewalahan

"Ini dalam sepekan (libur Lebaran 2022), bisa tembus 6000-an lebih. Naiknya begitu signifikan dibandingkan sebelumnya," kata Pius kepada Kompas.com, Senin (9/5/2022).

Ia mengatakan, jumlah kunjungan yang datang ke Labuan Bajo masih wisatawan didominasi nusantara daripada mancanegara.

Jumlah wisatawan nusantara tercatat ada 2.727 orang. Sementara wisatawan mancanegara ada 355 orang.

Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.WIKIMEDIA COMMONS/MUFIDQA91 Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.

"Wisatawan-wisatawan yang datang ini berkunjung ke Taman Nasional Komodo, Gua Rangko, dan Cunca Wulang. Paling banyak ke TN Komodo. Di spot wisata ini yang tercatat karena ada retribusinya," kata Pius.

Ia mengakui bahwa dengan tingginya angka kunjungan wisatawan, pariwisata Labuan Bajo pelan-pelan bergeliat setelah dua tahun terakhir lesuh akibat pandemi Covid-19.

Baca juga: Goa Lerang, Wisata Alam yang Masih Tersembunyi di Labuan Bajo

"Wisatawan banyak artinya roda perekonomian masyarakat Labuan Bajo dan sekitarnya juga pelan-pelan bangkit. Kita berharap ke depan pariwisata Labuan Bajo bisa ramai seperti sebelum adanya pandemi Covid-19," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

Jalan Jalan
Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Travel Update
6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

Travel Tips
Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Travel Update
8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

Travel Tips
Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com