Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Goa Gwangmyeong di Korea, Bekas Area Tambang yang Disulap Jadi Destinasi Indah

Kompas.com - 24/07/2022, 11:29 WIB
David Oliver Purba,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gwangmyeong Cave atau Goa Gwangmyeong di Gyeonggi-do bisa menjadi pilihan destinasi wisata jika berkunjung ke Korea Selatan.

Goa yang dulunya merupakan area pertambangan ini disulap oleh pemerintah Korea Selatan menjadi tempat yang indah. Adapun area tambang telah ditutup pada tahun 1972.

Baca juga: Catat, 3 Syarat Masuk ke Korea Selatan Selain Visa

Goa Gwangmyeong dulunya merupakan area tambang emas, perak, dan perunggu. Luasnya mencapai 42.797 meter persegi dengan kedalaman 275 meter.

Berikut beberapa hal seputar Goa Gwangmyeong yang perlu kamu ketahui.

1.   Ruang cahaya

Apa yang ada di pikiranmu ketika pertama kali mendengar kata "goa"? Mungkin sebagian besar akan menyebut kata gelap.

Namun, hal itu tidak berlaku bagi Goa Gwangmyeong.

Ruang cahaya di Gwangmyeong Cave atau Goa Gwangmyeong di Korea Selatan. Tempat ini bisa menjadi opsi berlibur di Negeri Ginseng.Kompas.com/DAVID OLIVER PURBA Ruang cahaya di Gwangmyeong Cave atau Goa Gwangmyeong di Korea Selatan. Tempat ini bisa menjadi opsi berlibur di Negeri Ginseng.

Kompas.com berkesempatan untuk mengunjungi langsung Goa Gwangmyeong pada awal Juli 2022.

Pertama kali masuk ke dalam goa, kami langsung disambut gemerlap lampu berwarna warni yang menghiasi dinding lorong goa.

Baca juga: Wisata ke Istana Changdeok Korea Selatan, Seharian Jadi Prajurit

Lampu berkelap-kelip berganti warna dalam beberapa detik. Kadang berwarna ungu, biru, dan bahkan membentuk menyerupai bunga dan bintang. 

Begitu indah hingga ketika berada di dalamnya kita mungkin lupa sedang berada di dalam goa bekas lokasi pertambangan.

Ruang cahaya merupakan lorong untuk menuju zona selanjutnya dari perjalanan mengelilingi Goa Gwangmyeong.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

2. Akuarium

Di dalam goa ini juga terdapat akuarium-akuarium dengan ukuran cukup besar yang berisi berbagai jenis ikan.

Akuarium di Gwangmyeong Cave atau Goa Gwangmyeong di Korea Selatan.Kompas.com/DAVID OLIVER PURBA Akuarium di Gwangmyeong Cave atau Goa Gwangmyeong di Korea Selatan.

Ikan-ikan yang yang ada di akuarium ini berasal dari berbagai negara, seperti glass catfish yang biasa ditemui di Thailand dan Malaysia, hingga ikan yang hidup di Amazon, piranha.

Baca juga: Jelajah Blue House, Istana Presiden Korea Selatan yang Buka untuk Umum

Di dalam goa yang mulai dibuka untuk umum pada 2011 ini juga terdapat kolam ikan dengan air mancur kecil di tengahnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com