Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rute ke Gumuk Pasir Parangkusumo, Sebelah Pantai Parangtritis

Kompas.com - 03/12/2022, 21:31 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), ternyata mempunyai tempat wisata yang menyuguhkan keunikan fenomena alam.

Tempat wisata itu adalah Gumuk Pasir Parangkusumo. Sesuai namanya, tempat ini berupa bukit pasir yang menjulang tinggi di tepi laut.

Berada di sana, wisatawan seolah sedang berada di padang pasir Timur Tengah. Padahal, lokasi Gumuk Pasir Parangkusumo ada di Kabupaten Bantul.

Baca juga: Keindahan Gumuk Pasir Parangkusumo, Lokasi Prewedding Kaesang-Erina

Wisata Gumuk Pasir Parangkusumo ini tepatnya berada di Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono foto prewedding di Gumuk Pasir Parangkusumo.Instagram/@pemkabbantul Kaesang Pangarep dan Erina Gudono foto prewedding di Gumuk Pasir Parangkusumo.

Dari pusat Kota Yogyakarta, jarak tempuh menuju Gumuk Pasir Parangkusumo adalah sekitar 33 kilometer (km) dengan waktu tempuh kurang-lebih 1 jam.

Rute ke Gumuk Pasir Parangkusumo

Lokasi Gumuk Pasir Parangkusumo sebenarnya ada di sebelah barat dari Pantai Parangtritis yang sudah banyak dikenal orang.

Oleh karena itu jika ingin berkunjung ke sana, wisatawan cukup ikuti jalan utama dari Yogyakarta ke arah Pantai Parangtritis.

Baca juga: Candi Prambanan Masuk Yogyakarta atau Jawa Tengah, Simak Penjelasannya

Dari Perempatan Titik Nol Kilometer Yogyakarta di Malioboro, pertama ambil arah ke timur sampai Perempatan Taman Pintar.

Selanjutnya, belok kanan dan lurus terus sampai perempatan Pojok Beteng Wetan. Terus lurus di perempatan (agak serong kanan) masuk Jalan Parangtritis.

Selanjutnya, cukup mudah. Cukup lurus terus ikuti Jalan Parangtritis karena jalan ini langsung mengarah ke Pantai Parangtritis tanpa percabangan.

Setelah pos retribusi, Gumuk Pasir sudah terlihat di kanan jalan. Tinggalkan jalan utama ke Pantai Parangtritis dan belok kanan masuk ke Jalan Gumuk Pasir.

Baca juga: Festival Jogja Kota 2022 Kenalkan Potensi Budaya 4 Kemantren Yogyakarta

Adapun menuju Gumuk Pasir Parangkusumo bisa dilakukan dengan kendaraan umum. Ada bus jurusan Yogyakarta-Parangtritis dari Terminal Giwangan. Kamu bisa naik bus ini sampai kawasan Pantai Parangtritis dan jalan kaki ke Gumum Pasir.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pemerintah Kota Bangkok Keluarkan Peringatan Panas Ekstrem

Pemerintah Kota Bangkok Keluarkan Peringatan Panas Ekstrem

Travel Update
Gunung Everest, Atap Dunia yang Penuh Sampah

Gunung Everest, Atap Dunia yang Penuh Sampah

Travel Update
Angkringan Timbangan Tebu di Yogyakarta yang Hits dan Wajib Dikunjungi

Angkringan Timbangan Tebu di Yogyakarta yang Hits dan Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
JAB Fest Kombinasikan Seni dan Literasi, Dipercaya Dongkrak Wisatawan Minat Khusus di DIY

JAB Fest Kombinasikan Seni dan Literasi, Dipercaya Dongkrak Wisatawan Minat Khusus di DIY

Travel Update
8 Oleh-oleh Khas Gorontalo, Ada Kopi hingga Kain

8 Oleh-oleh Khas Gorontalo, Ada Kopi hingga Kain

Jalan Jalan
Rencana Pemindahan Lukisan Mona Lisa, Apa Masih di Louvre?

Rencana Pemindahan Lukisan Mona Lisa, Apa Masih di Louvre?

Travel Update
5 Pusat Oleh-oleh di Makassar, Bawa Pulang Makanan atau Kerajinan Tangan

5 Pusat Oleh-oleh di Makassar, Bawa Pulang Makanan atau Kerajinan Tangan

Jalan Jalan
6 Hotel Murah di Cilacap, Tarif mulai Rp 194.000

6 Hotel Murah di Cilacap, Tarif mulai Rp 194.000

Hotel Story
5 Tips Liburan dengan Open Trip yang Aman dan Menyenangkan

5 Tips Liburan dengan Open Trip yang Aman dan Menyenangkan

Travel Tips
3 Juta Wisatawan Kunjungi Banten Saat Libur Lebaran 2024, Lebihi Target

3 Juta Wisatawan Kunjungi Banten Saat Libur Lebaran 2024, Lebihi Target

Travel Update
Cara Menuju ke Wisata Pantai Bintang Galesong, 1 Jam dari Makassar

Cara Menuju ke Wisata Pantai Bintang Galesong, 1 Jam dari Makassar

Jalan Jalan
The 2nd International Minangkabau Literacy Festival Digelar mulai 8 Mei

The 2nd International Minangkabau Literacy Festival Digelar mulai 8 Mei

Travel Update
Wisata Pantai Bintang Galesong, Cocok untuk Liburan Bersama Rombongan

Wisata Pantai Bintang Galesong, Cocok untuk Liburan Bersama Rombongan

Jalan Jalan
Padatnya Wisatawan di Bali Disebut Bukan karena Overtourism

Padatnya Wisatawan di Bali Disebut Bukan karena Overtourism

Travel Update
Kunjungan Wisata Saat Lebaran 2024 di Kabupaten Malang Turun, Faktor Cuaca dan Jalan Rusak

Kunjungan Wisata Saat Lebaran 2024 di Kabupaten Malang Turun, Faktor Cuaca dan Jalan Rusak

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com