Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menparekraf Ajak Delegasi KTT ASEAN 2023 Jelajahi Indonesia

Kompas.com - 07/09/2023, 17:39 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Salah satu side event Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN tahun 2023 adalah Spouse Program, atau saat para pendamping pemimpin negara dalam perhelatan tersebut mengunjungi Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta Timur. 

Spouse Program yang sudah berlangsung pada Rabu (6/9/2023) lalu disebut meninggalkan kesan baik pada para pendamping pemimpin KTT ke-43 ASEAN.

Baca juga:

Saat melihat miniatur sejumlah wilayah Indonesia, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan, ada hal menarik yang dirasakan para pendamping tersebut.

“Mereka bilang kalau Indonesia ini luas sekali. Mereka bilang juga, ‘Enggak perlu ya ke tempat-tempat lain karena sudah ada semua di sini?'” ujar Sandiaga di sela peresmian CelebrASEAN 2023: ASEAN and Creative Economy Week di Jakarta, Kamis (7/9/2023).

Menjawab hal tersebut, ia menjelaskan bahwa keindahan Indonesia yang ada di TMII baru berupa miniatur. Untuk menikmati keindahan tiap daerah secara langsung, ia mengajak para delegasi KTT ASEAN untuk menjelajahi daerah-daerah di Indonesia.

“Jadi ini miniatur yang layak sebagai fitur, tapi nanti ke depannya mereka bisa merencanakan kunjungan ke destinasi-destinasi di seluruh wilayah Indonesia,” tuturnya.

Baca juga: KTT ASEAN 2023, Sejumlah Hotel di Jakarta Penuh Dipesan

Dari Bali hingga Sukabumi

Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menjadi salah satu destinasi wisata yang akan dikunjungi delegasi dalam Rangkaian Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN pada 5-7 September 2023.Dok. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menjadi salah satu destinasi wisata yang akan dikunjungi delegasi dalam Rangkaian Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN pada 5-7 September 2023.

Menparekraf menyampaikan, pihaknya terus mempromosikan berbagai destinasi wisata di Tanah Air kepada para delegasi KTT ASEAN, tidak hanya yang sudah populer, seperti Bali.

“Saya terus mempromosikan. Terakhir dari World Economic Forum berangkat ke Labuan Bajo,” ujarnya.

Sementara itu, lanjutnya, delegasi dari India juga ia ajak untuk mengunjungi Bali.

Adapun delegasi asal Korea Selatan direkomendasikan untuk ke wilayah Jawa Barat, khususnya Lido di Bogor, Sukabumi, karena tempatnya menarik untuk dijadikan lokasi syuting.

Baca juga: Menparekraf: ASEAN Harus Perkuat Interkonektivitas

Halaman:


Terkini Lainnya

Ada Promo Masuk Ancol Gratis mulai 1 Juni 2024, Simak Syaratnya

Ada Promo Masuk Ancol Gratis mulai 1 Juni 2024, Simak Syaratnya

Travel Update
Maskapai Ini Punya Penerbangan Bersama Anjing, Harganya Rp 97 Jutaan

Maskapai Ini Punya Penerbangan Bersama Anjing, Harganya Rp 97 Jutaan

Travel Update
Dieng Caldera Race 2024 Digelar mulai 7 Juni 2024

Dieng Caldera Race 2024 Digelar mulai 7 Juni 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Koryu Space Japan Foundation, Gratis Masuk

Cara Berkunjung ke Koryu Space Japan Foundation, Gratis Masuk

Travel Tips
Traveler Wajib Tahu, Ini Kelebihan E-Paspor ketimbang Paspor Biasa

Traveler Wajib Tahu, Ini Kelebihan E-Paspor ketimbang Paspor Biasa

BrandzView
Puas dengan Pelayanan, 98 Persen Jemaah Ingin Umrah Kembali Bersama Jejak Imani

Puas dengan Pelayanan, 98 Persen Jemaah Ingin Umrah Kembali Bersama Jejak Imani

Travel Update
Deep and Extreme Indonesia 2024 Digelar mulai Kamis Ini di JCC Senayan

Deep and Extreme Indonesia 2024 Digelar mulai Kamis Ini di JCC Senayan

Travel Update
Pertemuan Asosiasi Pemda di Asia Pasifik Digelar Bersama Likupang Tourism Festival 2024

Pertemuan Asosiasi Pemda di Asia Pasifik Digelar Bersama Likupang Tourism Festival 2024

Travel Update
Desainer Indonesia Akan Pamer Kain dan Batik di Italia Bulan Depan

Desainer Indonesia Akan Pamer Kain dan Batik di Italia Bulan Depan

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Pasar Antik Cikapundung, Siapkan Uang Tunai

4 Tips Berkunjung ke Pasar Antik Cikapundung, Siapkan Uang Tunai

Jalan Jalan
Pasar Antik Cikapundung, Tempat Pencinta Barang Lawas di Bandung

Pasar Antik Cikapundung, Tempat Pencinta Barang Lawas di Bandung

Jalan Jalan
KONI Dorong Kota Malang Menjadi Destinasi Sport Tourism

KONI Dorong Kota Malang Menjadi Destinasi Sport Tourism

Travel Update
Koryu Space Japan Foundation: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk

Koryu Space Japan Foundation: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk

Travel Tips
Koryu Space Japan Foundation, Working Space Gratis di Jakarta

Koryu Space Japan Foundation, Working Space Gratis di Jakarta

Travel Update
 Legaran Svarnadvipa di Tanah Datar Sumbar, Pertunjukkan Seni untuk Korban Bencana

Legaran Svarnadvipa di Tanah Datar Sumbar, Pertunjukkan Seni untuk Korban Bencana

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com