Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menjelajahi Desa Wisata Ululoga di Flores, Ikut Paket Wisata Rempah

Kompas.com - 10/03/2023, 13:37 WIB
Markus Makur,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

MBAY, KOMPAS.comDesa Wisata Ululoga di Kecamatan Maupongo, Kabupaten Nagekeo, Nusa Tenggara Timur (NTT) berbeda dengan desa wisata lainnya di Pulau Flores.

Selain kaya akan potensi alamnya dan berada di kaki Gunung Ebulobo, Ululoga juga kaya rempah-rempah. Bahkan, Ululoga disebut sebagai desa pertama di NTT yang menjual paket perjalanan wisata rempah-rempah. 

Baca juga:

Bupati Nagekeo, Johannes Don Bosco Do menyampaikan, Desa Ululoga sudah ditetapkan menjadi Desa Wisata Ululoga sejak 2019 dengan pengembangan pariwisata berbasis rempah-rempah 

"Pemerintah Daerah Kabupaten Nagekeo sudah menetapkan desa itu sebagai desa wisata yang khusus dengan wisata rempah-rempah," ujar Don saat ditemui Kompas.com di Kota Mbay, Senin (6/3/2023).

Gunung Api Ebulobo merupakan salah destinasi di Desa Wisata Ululoga, Kecamatan Maupongo, Kabupaten Nagekeo, NTT, Rabu, (8/3/2023). Wisatawan bisa mendaki gunung api tersebut. (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)KOMPAS.COM/MARKUS MAKUR Gunung Api Ebulobo merupakan salah destinasi di Desa Wisata Ululoga, Kecamatan Maupongo, Kabupaten Nagekeo, NTT, Rabu, (8/3/2023). Wisatawan bisa mendaki gunung api tersebut. (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)

Sementara itu, Kepala Desa Wisata Ululoga, Petrus Leko menjelaskan, wisatawan yang sudah ke Desa Wisata Ululoga adalah wisatawan khusus yang memiliki minat terhadap rempah-rempah.

Namun, wisatawan pencinta alam pun bisa ke kawasan ini karena ada paket wisata pendakian ke puncak Gunung Ebulobo dan pengamatan burung endemik Flores di hutan di lereng Gunung Ebulobo.

Baca juga:

Wisata alam, budaya, dan keramahan masyarakat Nagekeo juga menjadi bagian dari paket wisata saat menjelajahi desa ini.

"Desa kami sangat kaya dengan rempah-rempah. Desa ini yang pertama di Nusa Tenggara Timur menjual dan mempromosikan wisata minat khusus rempah-rempah. Wisatawan bisa berbaur dengan petani dengan agrowisata dan ekowisata," tutur Leko kepada Kompas.com, Rabu (8/3/2023).

Desa Wisata Ululoga, Kecamatan Maupongo, Kabupaten Nagekeo, NTT sangat kaya dengan rempah-rempah. Desa ini disebut dengan wisata rempah-rempah, Rabu, (8/3/2023). (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)KOMPAS.COM/MARKUS MAKUR Desa Wisata Ululoga, Kecamatan Maupongo, Kabupaten Nagekeo, NTT sangat kaya dengan rempah-rempah. Desa ini disebut dengan wisata rempah-rempah, Rabu, (8/3/2023). (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)

Leko menambahkan, ia pun mengundang wisatawan yang meminati rempah-rempah untuk menghabiskan waktu di desa wisata tersebut.

"Dan bagi yang suka mendaki gunung, mendakilah ke puncak Gunung Ebulobo dengan berbagai pesona alamnya," katanya.

Baca juga: Rempah dan Potensi Wisata Kesehatan Indonesia yang Melimpah

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com