Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Es Teler Sari Mulia Asli, Usaha yang Dirintis karena Wangsit dalam Mimpi

Kompas.com - 06/03/2020, 11:51 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

“Waktu itu kenal sama Pak RW di sana. Kebetulan orang Jawa juga. Dia yang bantu untuk dicarikan tempat, kontrak di pekarangan rumah orang,” ucap Siswadi.

“Lalu setelah kontrak habis enggak diperpanjang sama yang punya dan pindah ke Jalan Pegangsaan Barat. Itu sewa lahan kumuh, pakai tenda permanen gitu. Itu sekitar tahun 1980-an ya,” lanjutnya.

Siswadi sendiri baru bergabung membantu Samijem pada tahun 1984.

Kala itu, bisnis es milik Samijem sudah semakin ramai. Ia pun merekrut saudara-saudaranya di kampung untuk membantunya berjualan.

“Memang dulu yang bantu ibu itu semua saudara,” jelas Siswadi.

Alasannya karena di kampung banyak saudara Samijem tidak bersekolah, alhasil dikirim oleh orang tuanya untuk membantu kedai es milik Samijem.

Siswadi menyebut lahan tempat kedai Es Teler Sari Mulia Asli di Jalan Pegangsaan Barat saat itu sangat kumuh. Namun tidak menghentikan para pelanggan setia es teler.

Bahkan Siswadi mengaku tak pernah sempat beristirahat selama kedai buka sejak pukul 08.00 pagi hingga tutup di sore hari.

Baca juga: Nostalgia Tiga Generasi di Soto Betawi Haji Maruf, Berdiri Sejak 1940

Banyak mobil parkir di tepi jalan sampai berkilometer panjangnya hanya untuk menikmati es teler.

“Dulu yang minum es teler itu sebangsa artis waktu zamannya Maya Rumantir, Rina Surina. Mereka minumnya di mobil, karena kumuh. Di dalam tendanya juga penuh enggak ada tempat lagi,” kata Siswadi.

Sajian ayam bakar khas Solo di Es Teler Sari Mulia AsliSYIFA NURI KHAIRUNNISA Sajian ayam bakar khas Solo di Es Teler Sari Mulia Asli

Namun setelah beberapa lama, Samijem pun harus berpindah tempat jualan lagi.

Kali ini ke lokasi kedai es teler kini berada, kompleks Metropole XXI. Sebelumnya, lokasi tersebut belum jadi kompleks Metropole XXI.

Setelah beberapa lama, pihak pengelola menjual gedung tersebut ke salah satu perusahaan bioskop besar di Indonesia.

Baca juga: Gado-gado Bon Bin, Kuliner Legendaris Jakarta Sejak 1960

Pengelola baru tersebut pun memindahkan semua pedagang yang berjejer di samping gedung bioskop, termasuk Samijem dan Siswadi, ke area foodcourt yang hingga kini mereka tempati.

Di sana mereka tak hanya berjualan es teler, tetapi juga berjualan makanan. Salah satu sajian yang terkenal adalah ayam bakar khas Solo.  

Es Teler Sari Mulia Asli merupakan rumah makan ketiga dari liputan khusus bersambung "50 Tempat Makan Legendaris di Jakarta".

Artikel rekomendasi tempat makan legendaris di Jakarta ini akan tayang setiap Jumat selama 50 pekan ke depan. Nantikan kisah para perintis kuliner Jakarta berikutnya di Kompas.com.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com