Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Informasi Lengkap Soal Refund dan Reschedule di Traveloka

Kompas.com - 11/04/2020, 15:20 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

 

Sistem pengajuan refund dan reschedule

Bagi kamu yang ingin mengajukan refund atau reschedule, bisa menggunakan beberapa kanal yang tersedia. Salah satu yang disarankan oleh pihak Traveloka adalah melalui aplikasi Traveloka.

Pertama, kamu bisa membuka aplikasi Traveloka dan masuk pada bagian “My Booking” atau “Pesanan”. Pilih “Refund” atau “Reschedule” pada tiket pemesanan dan pilih layanan yang kamu inginkan.

Selanjutnya, kamu akan diminta untuk mengisi data yang dibutuhkan untuk pengajuan pengembalian dana. Jika sudah, maka kamu bisa mengecek status pengajuan lewat e-voucher milikmu.

Setelah itu, Traveloka akan melakukan pengajuan refund/reschedule pada partner terkait dan menunggu konfirmasi dari partner terkait sebelum memproses permintaan tersebut.

Perubahan status pengajuan pada aplikasi akan terjadi ketika Traveloka telah mengajukan permintaan dan menunggu konfirmasi dari partner terkait.

"Untuk proses refund tiket pesawat, pengajuan pengembalian dana akan segera kami proses setelah mendapatkan konfirmasi dan pembayaran pengembalian dana dari mitra terkait,” jelas Dionisius.

"Sementara untuk pemesanan hotel, dana refund akan dikirimkan dalam waktu 5 hari setelah pengajuan refund diterima oleh Traveloka, apabila pengajuan refund telah sesuai dengan regulasi yang ditetapkan oleh mitra hotel," lanjutnya.

Baca juga: Update Virus Corona, Cara Refund dan Reschedule Kamar Hotel Artotel Group

Ilustrasi hotelDragonImages Ilustrasi hotel
Pengembalian dana akan dikirimkan lewat metode pembayaran yang kamu gunakan saat melakukan pemesanan. Jika kamu menggunakan kartu kredit untuk pembayaran, maka pengembalian dana akan dikembalikan pada limit kartu kreditmu.

Namun apabila kamu melakukan transaksi lebih dari 6 bulan dari tanggal pengajuan refund, maka pengembalian dana akan dilakukan lewat metode transfer langsung ke rekening milikmu.

Baca juga: Cara Refund Tiket TMII yang Sedang Tutup Sementara

Setelah pengembalian dana sukses dilakukan, maka pihak Traveloka akan mengubah status pengajuan pada aplikasi serta mengirimkan email konfirmasi bahwa pengajuan telah berhasil dilakukan.

“Saat ini jangka waktu pengembalian dana untuk pemesanan tiket pesawat akan sepenuhnya mengikuti prosedur dari mitra terkait, di mana Traveloka akan segera memproses pengembalian dana kepada pengguna setelah menerima konfirmasi pembayaran pengembalian dana dari mitra terkait.”

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com