Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Atraksi Wisata Desa Detusuko Barat Ende, Juara 4 Kategori Desa Berkembang ADWI 2021

Kompas.com - 16/12/2021, 11:11 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Desa Wisata Detusoko Barat di Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), beberapa waktu lalu meraih juara 4 Kategori Desa Berkembang di ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021.

Ada banyak sekali atraksi wisata yang ditawarkan bagi pengunjung, mulai dari ekowisata hingga budaya. Yuk, simak 5 atraksi wisata unggulan di Desa Detusoko Barat yang telah Kompas.com rangkum berikut ini:

1. Agrotour susur sawah dan petik kopi

Ada dua macam paket wisata Agrotour yang ditawarkanDesa Wisata Detusoko Barat, yaitu susur sawah dan petik kopi.

Untuk paket Susur Sawah, harganya Rp 150.000per orang dengan minimal 5 orang dalam satu kelompok. Dengan durasi 3-4 jam, wisatawan akan dihantar mulai dari proses persiapan lahan, membajak dengan kerbau, menanam, membersihkan lahan, hingga proses memanen.

Wisatawan juga akan diajak melewati aneka spot menarik, menikmati kolam air panas, foto di jembatan gantung loworia, bermain di sungai, menikmati suguhan menu lokal di tengah sawah, hingga menikmati aneka camilan lokal di cafe Lepalio.

Baca juga:

Sementara itu, paket wisata Petik Kopi dibanderol seharga Rp 100.000 per orang. Seperti paketnya, wisatawan akan diajak untuk memilih dan memanen kopi langsung di kebun kopi siap panen milik Desa Detusoko ini.

2. Suguhan kopi lokal di Lepalio Caffe

Kafe Lepalio menawarkan beragam hasil olahan kopi asli Detusoko Flores. Ada kopi robusta, kopi arabica, parfum kopi, hingga gelang kopi.

Foto : Cafe Lepalio, Desa Detusoko Barat Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, NTT. Dokumen Kades Detusoko Barat Foto : Cafe Lepalio, Desa Detusoko Barat Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, NTT.

Sementara untuk menu non-kopi, wisatawan bisa membeli minuman herbal khas Detusoko yang disajikan bersama sepiring bolu pisang.

Pengunjung bisa mendapatkan segelas kopi robusta dengan harga Rp 5.000 secangkirnya. Sementara itu, untuk kisaran harga yakni antara Rp 5.000-Rp 350.000. Produk yang paling mahal ialah kopi luwak yang dibanderol seharga Rp 350.000 sekilonya.

3. Menginap di homestay

Detusoko menawarkan homestay kepada tamu yang ingin menginap. Menariknya, tamu bisa menyatu dengan masyarakat setempat dan beraktivitas bersama-sama.

Tarif homestay untuk semalam ialah Rp 150.000per orang, sudah termasuk sarapan, makan siang, dan makan malam.

Desa Wisata Detusoko Barat di Kecamatan Detusoko, Pulau Flores, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur.dok. Instagram @decotourism.id Desa Wisata Detusoko Barat di Kecamatan Detusoko, Pulau Flores, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur.

Ada pula Homestay Bamboo yang berada tepat di samping sawah. Tamu bisa menyewanya dengan harga Rp 350 ribu per malamnya.

4. Belajar jadi petani atau mengolah kopi

Ada dua macam paket yang ditawarkan ialah Farmer Field School dan Coffee Processing School.

Ilustrasi biji kopi sedang dijemur. SHUTTERSTOCK/KITTIPONG KONGWATMAI Ilustrasi biji kopi sedang dijemur.

Melalui paket ini, wisatawan dapat belajar menjadi petani yang penuh kearifan lokal, serta mengolah kopi, mulai dari memetik biji kopi hingga membuat kopi bubuk kemasan. Keduanya dibanderol dengan harga serupa, yakni Rp 100.000 per orang.

5. Detusoko Trekking Tour

Paket wisata trekking ini akan mengajak wisatawan menjelajahi keindahan alam Desa Detusoko, mulai dari pemandangan sawah yang apik hingga pesona air terjunnya. Masing-masing paket dibanderol seharga Rp 100.000 per orang.

Sebelum memasuki desa dan berwisata di sini, tamu diminta berkunjung terlebih dulu ke Rumah Besar untuk diberi makan sirih dan pinang.

"Setelah check in di pusat informasi, nanti masuk ke Rumah Besar dulu untuk diberi makan sirih dan didoakan, meminta restu leluhur," kata Kepala Desa Detusoko Barat, Ferdinandus kepada Kompas.com pada Rabu (15/12/2021).

Bagi kamu yang hendak berwisata ke desa ini, dapat mengunjungi situs web berikut untuk mengetahui lebih lanjut profil desa serta beragam atraksi di dalamnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com