Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata Kapal Pesiar Keliling Dunia Selama 180 Hari Akan Berlayar 2024

Kompas.com - 10/03/2022, 21:01 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kapal pesiar Oceania Cruises kembali menawarkan rencana perjalanan keliling dunia yang akan berangkat 14 Januari 2024. Selama 180 hari atau enam bulan, wisatawan dapat mengunjungi lebih dari 96 destinasi wisata di 34 negara berbeda.

Sebagai informasi, tahun lalu mereka juga menyediakan tiket perjalanan kapal pesiar keliling dunia untuk tahun 2023 dan tiketnya telah ludes terjual.

"Jadi untuk tahun 2024, kami menyediakan pilihan perjalanan yang lebih luas kepada para tamu untuk menemukan kembali dunia secara mendalam dan bermakna," kata Presiden dan CEO Oceania Cruises Howard Sherman, melansir Travel + Leisure, Kamis (10/3/2022).

Baca juga:

Kapal Oseania "Around the World in 180 Days" akan berangkat dari Los Angeles, melintasi lebih dari tiga samudra dan 15 lautan. 

Perjalanan dengan menggunakan kapal Oceania Insignia ini juga akan berhenti di lebih dari 100 situs Warisan Dunia UNESCO.

Selain itu, itinerary Oseania's Around the World in 180 Days juga menampilkan serangkaian acara khusus di daratan selama beberapa hari yang dapat dinikmati gratis.

Penumpang akan melakukan perjalanan melintasi Pasifik, melalui Polinesia Perancis dan Australia, sebelum melanjutkan ke destinasi di Asia seperti Jepang dan Teluk Ha Long Vietnam.

Baca juga: Dua Kapal Pesiar dari Norwegia Izinkan Penumpang Mereka Lepas Masker

Lalu, pelayaran berlanjut di Pantai India dan Semenanjung Arab, sebelum berlayar melintasi Eropa dan menyelesaikan rute terakhir melintasi Atlantik di New York.

Perjalanan mengelilingi dunia dengan kapal pesiar di tahun 2024 ini dibanderol mulai dari 48.499 dollar AS (sekitar Rp 693 juta) per orang.

Harga tersebut sudah termasuk tiket pesawat kelas bisnis pulang pergi (PP) dan fasilitas seperti paket Exclusive Prestige, tip prabayar, paket visa, internet, laundry, dan bagasi.

Pilihan pelayaran berdurasi dua sampai tiga bulan

Namun, jika enam bulan berlayar di lautan terlalu lama, Oseania menawarkan beberapa opsi pelayaran yang lain, melansir Travel Pulse, Kamis. 

Wisatawan bisa memilih satu di antara empat jenis pelayaran Grand Voyages dengan durasi selama 72 sampai 83 hari. Empat perjalanan tersebut memiliki harga yang bervariasi mulai dari 15.199 dollar AS, tergantung tujuannya.

Baca juga: AS Punya Wisata Edukasi Naik Kapal Pesiar Keliling Dunia, Jalan-jalan Sambil Belajar

Laut Aegea tempat di mana Gunung berapi Thera di Yunani meletus dengan dahsyatnya menyebabkan gelombang tsunami sangat besar di masa lalu. Korban tsunam kuno ditemukan arkeolog Turki, mengungkapkan dampak letusan dahsyat Gunung Thera.SHUTTERSTOCK/Fotystory Laut Aegea tempat di mana Gunung berapi Thera di Yunani meletus dengan dahsyatnya menyebabkan gelombang tsunami sangat besar di masa lalu. Korban tsunam kuno ditemukan arkeolog Turki, mengungkapkan dampak letusan dahsyat Gunung Thera.

  • Grand Pacific Expedition dari Los Angeles ke Sydney

Pelayaran 77 hari ini berangkat pada 4 Oktober 2023, dari Regatta untuk mengunjungi 12 negara. Wisatawan akan menghabiskan 10 malam di pelabuhan ikonik seperti Kyoto, Shanghai, Bali, dan Perth. Biaya perjalanannya 15.199 dollar AS (Sekitar Rp 217 juta) per orang.

  • Odyssey of Discoveries dari Abu Dhabi ke Tokyo

Pelayaran selama 82 hari ini berangkat dari Riviera mengunjungi 18 negara dengan melintasi Semenanjung Arab, India, dan Asia, ditambah kunjungan ke beberapa daerah yang jarang dilalui seperti seperti Sri Lanka dan surga tersembunyi Maladewa. Jadwalnya berangkat 29 Desember 2023 dengan biaya 21.199 dollar AS (Sekitar Rp 303 juta) per orang.

  • Epic Eastern Explorer dari Mumbai ke Tokyo

Perjalanan selama 72 hari ini berangkat 8 Januari 2024. Rutenya dari Riviera mengunjungi 15 negara dengan pemberhentian di Maladewa, Sri Lanka, Singapura, Bangkok, Seoul, menjelajahi biara-biara Myanmar, pedesaan dan kota di Vietnam, mencoba tradisi kuliner di Jepang, dan masih banyak lagi. Biayanya 19.599 dollar AS (Rp 280 juta) per orang.

  • Ultimate Exotic Traveler dari Papeete ke Cape Town

Perjalanan berangkat dari Nautica dengan itinerary ke 15 negara melihat atraksi seperti laguna Moorea, lanskap geotermal di Rotorua, Sydney Opera House yang ikonik, Taman Nasional Komodo yang dilindungi UNESCO, dan cagar alam Afrika Selatan.

Baca juga: Kapal Pesiar Terbesar di Dunia Berlayar Perdana pada 4 Maret 2022

Biayanya adalah 19.999 US Dollar (sekitar Rp 286 juta) per orang, berdurasi 79 hari, dan berangkat 19 Februari 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com