Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Hal yang Jadi Fokus Tourism Working Group G20 2022 di NTT

Kompas.com - 09/05/2022, 12:53 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) akan menjadi chair (ketua) dalam Tourism Working Group (kelompok kerja pariwisata), sehubungan dengan presidensi Indonesia dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 2022. 

The 1st Tourism Working Group, atau kelompok kerja pariwisata untuk pertama kalinya ini, akan digelar secara hybrid pada 10-11 Mei 2022 di Sudimala Resort, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Baca juga:

Adapun isu utama dalam perhelatan internasional tersebut adalah penguatan masyarakat sebagai agen perubahan untuk transformasi pariwisata, sehingga lebih berkualitas dan berkelanjutan. 

Isu tersebut akan berpusat ke lima pilar aksi (line of action) yang akan menjadi fokus utama pembahasan. 

Lima pilar aksi tersebut adalah:

  1. Human capital atau sumber daya manusia (SDM), meliputi pekerjaan, skills (keterampilan), entrepreneurship (kewiraswastaan), dan edukasi. 
  2. Inovasi, digitalisasi, dan ekonomi kreatif. 
  3. Women and youth empowerment (pemberdayaan perempuan dan generasi muda).
  4. Climate action (aksi terhadap iklim), biodiversity conservations (konservasi keanekaragaman hayati), dan circular economy (konsep ekonomi circular).
  5. Kerangka kebijakan, tata kelola, dan investasi. 

Baca juga: KTT G20, Momen Perkenalkan Produk Ekraf Labuan Bajo pada Dunia

Ilustrasi Tourism Working Group dalam KTT G20 2022. Dok. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Ilustrasi Tourism Working Group dalam KTT G20 2022.

"Para delegasi G20 yang hadir secara hybrid berkesempatan menyampaikan langkah atau strategi konkrit berdasarkan best practice (prosedur yang dinilai efektif) yang dapat dikerjasamakan antarnegara anggota, untuk memastikan SDM pariwisata teredukasi secara optimal, keterampilan meningkat seiring dengan arus digitalisasi yang semakin maju, dan dengan tetap memperhatikan aspek-aspek pariwisata berkelanjutan," kata Plt Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan Kemenparekraf, Frans Teguh, dalam keterangan resmi yang Kompas.com, terima Senin (9/5/2022).

Ia beharap, negara-negara anggota G20 dapat memperkuat sinergi melalui forum internasional tersebut, salah satunya untuk memulihkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang sempat terhantam pandemi Covid-19. 

Baca juga:

"Untuk keluar dari pandemi ini kita tidak bisa berjalan sendiri-sendiri," ujarnya. 

Selain itu, ia berharap pada acara ini akan terjadi kesepakatan antarnegara-negara anggota G20. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com