Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 05/01/2023, 21:35 WIB

KOMPAS.com - Pada Selasa (3/1/2023), perusahaan analisis penerbangan Cirium mengumumkan daftar 10 maskapai penerbangan yang paling tepat waktu di dunia tahun 2022, berdasarkan laporan On-Time Performance Review 2022.

Dalam daftar tersebut, maskapai penerbangan asal Brasil, Azul Airlines, berada di peringkat pertama, dengan ketepatan waktu kedatangan 88,93 persen dan total penerbangan sebanyak 279.722 penerbangan.

Baca juga: 10 Maskapai Terburuk di Dunia, Nomor 1 dari Indonesia

"Meningkatkan kembali operasional dengan cepat setelah perlambatan tidak mudah dilakukan," kata CEO Cirium Jeremy Bowen, dikutip dari laman resminya, Kamis (5/1/2023).

"Dan maskapai penerbangan peringkat teratas dalam On-Time Performance Review 2022 dari Cirium pantas mendapatkan pengakuan atas pencapaian ini," imbuhnya.

Adapun tahun 2022 dinilai sebagi periode penuh tantangan bagi maskapai penerbangan.

Hal ini karena mereka dituntut menyesuaikan layanan dengan lonjakan permintaan dari calon penumpang, meski di sisi lain para maskapai penerbangan ini menghadapi masalah kekurangan staf dan kapasitas yang tidak memadai akibat pandemi Covid-19.

Baca juga: Menparekraf Minta Maskapai Indonesia Lebih Tepat Waktu

Tidak hanya itu, varian Covid-19 baru yang melanda waktu itu juga turut memengaruhi permintaan calon penumpang. Akibatnya, penundaan dan pembatalan penerbangan pun menjadi peristiwa yang kerap terjadi pada tahun lalu.

Berikut daftar lengkap 10 maskapai penerbangan paling tepat waktu 2022 versi Cirium:

  1. Azul Airlines (ketepatan 88,93 persen dan 279.722 penerbangan)
  2. All Nippon Airways (ketepatan 88,61 persen dan 162.370 penerbangan)
  3. Japan Airlines (ketepatan 88,00 persen dan 165.981 penerbangan)
  4. LATAM Airlines (ketepatan 86,31 persen dan 451.651 penerbangan)
  5. Delta Air Lines (ketepatan 83,63 persen dan 1.004.684 penerbangan)
  6. SA AVIANCA (ketepatan 83,43 persen dan 144.525 penerbangan)
  7. Emirates (ketepatan 81,30 persen dan 137.589 penerbangan)
  8. United Airlines (ketepatan 80,46 persen dan 789.200 penerbangan)
  9. Qatar Airways (ketepatan 78,32 persen dan 152.377 penerbangan)
  10. American Airlines (ketepatan 78,29 persen dan 1.076.100 penerbangan)

Baca juga: Maskapai Indonesia Terburuk di Dunia, Bisa Hambat Pemulihan Pariwisata

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Lebaran 2023, Tjong A Fie Mansion di Medan Tetap Buka

Lebaran 2023, Tjong A Fie Mansion di Medan Tetap Buka

Travel Update
Wisatawan Diprediksi Padati Medan mulai H-7 Lebaran 2023

Wisatawan Diprediksi Padati Medan mulai H-7 Lebaran 2023

Travel Update
Berapa Lama Puasa di Mesir? Durasinya Bertambah Setiap Hari

Berapa Lama Puasa di Mesir? Durasinya Bertambah Setiap Hari

Jalan Jalan
Naik Jet Pikachu Bisa Terbang ke Jepang dan Indonesia, Cek Rutenya

Naik Jet Pikachu Bisa Terbang ke Jepang dan Indonesia, Cek Rutenya

Travel Update
Ramai di Media Sosial, Ini 4 Perbedaan KRL dan Kereta Api Jarak Jauh

Ramai di Media Sosial, Ini 4 Perbedaan KRL dan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Cara Menghitung Pajak Impor Barang dari Luar Negeri, Cek Simulasinya

Cara Menghitung Pajak Impor Barang dari Luar Negeri, Cek Simulasinya

Travel Tips
4 Tempat Wisata di Pekalongan Gratiskan Tiket Masuk pada 1 April 2023

4 Tempat Wisata di Pekalongan Gratiskan Tiket Masuk pada 1 April 2023

Travel Update
Wisata ke Pantai Tanjung Bendera NTT, Bisa Berkuda dan Jelajah Sabana

Wisata ke Pantai Tanjung Bendera NTT, Bisa Berkuda dan Jelajah Sabana

Jalan Jalan
Menparekraf: Mudik Lebaran 2023 Momen Pergerakan Wisatawan Terbesar

Menparekraf: Mudik Lebaran 2023 Momen Pergerakan Wisatawan Terbesar

Travel Update
Mudik Lewat Jalan Tol Trans Jawa, Bisa Mampir ke 9 Masjid Ini

Mudik Lewat Jalan Tol Trans Jawa, Bisa Mampir ke 9 Masjid Ini

Jalan Jalan
Mau Liburan ke Hong Kong? Jangan Lupa Lakukan 3 Kegiatan Seru Ini

Mau Liburan ke Hong Kong? Jangan Lupa Lakukan 3 Kegiatan Seru Ini

BrandzView
Pendakian Gunung Prau Buka Selama Ramadhan 2023, Cek Jadwalnya

Pendakian Gunung Prau Buka Selama Ramadhan 2023, Cek Jadwalnya

Travel Update
10 IP Asal Indonesia Siap Pamerkan Produk Lisensi Lokal di Hong Kong

10 IP Asal Indonesia Siap Pamerkan Produk Lisensi Lokal di Hong Kong

Travel Update
5 Masjid di Jalur Trans Sumatera yang Bisa Dikunjungi Saat Mudik

5 Masjid di Jalur Trans Sumatera yang Bisa Dikunjungi Saat Mudik

Jalan Jalan
Jadi Masjid Tertua di Indonesia, Ketahui 6 Fakta Masjid Saka Tunggal 

Jadi Masjid Tertua di Indonesia, Ketahui 6 Fakta Masjid Saka Tunggal 

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+