Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telusur Sungai Arung Jarum, Pilihan Wisata Alam di Tasikmalaya

Kompas.com - 18/03/2023, 19:05 WIB
Irwan Nugraha,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Sungai Ciwulan yang membentang sepanjang 15 kilometer di wilayah Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, dimanfaatkan sebagai jalur arung jeram oleh para pegiat pecinta alam dan para atlet.

Mulai dari anak Sungai Ciwulan, Cikunir, tepatnya di Jembatan Asta, Karanganyar, Kawalu, sampai finish di Lapangan Urug, Kota Tasikmalaya.

Baca juga:

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tasikmalaya, Ivan Dicksan, menjajal langsung trek arung jeram bersama belasan perahu lainnya menjelang pelaksanaan agenda "Tasik Baseuh" pertengahan tahun ini diikuti oleh para atlet se-Indonesia.

"Sebetulnya, jalur arung jeram ini pernah dipakai even Nasional yang diikuti oleh para atlet 9 tahun lalu. Jadi saat nanti akan ada agenda Tasik Baseuh pertengahan tahun ini, para peserta tentunya sudah mengenal jalur Sungai Ciwulan ini."

"Kita ini cek langsung saja jalurnya bersama unsur panitia," jelas Ivan kepada wartawan di Bale Kota Tasikmalaya, Jumat (17/3/2023).

Ivan menambahkan, adanya jalur arung jeram ini membuktikan bahwa daerahnya memiliki banyak potensi wisata alam.

Baca juga:

Selama ini, Tasikmalaya lebih dikenal sebagai wilayah perkotaan yang identik dengan kota industrial.

Ivan menambahkan, ke depannya pihaknya bakal menyusun kegiatan-kegiatan di destinasi wisata alam untuk menarik lebih banyak kunjungan wisatawan.

"Tentunya ini kebanggaan bagi Kota Tasikmalaya, yang selama ini memiliki potensi wisata alam yang sangat berlimpah," tuturnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Gabungkan wisata dan produk ekonomi kreatif

Ke depannya, lanjut Ivan, Pemkot Tasikmalaya akan mengintegrasikan paket wisata alam ini dengan berbagai potensi ekonomi kreatif khas Kota Tasikmalaya seperti bordir, kuliner khas, dan lainnya.

Terlebih, lokasi wisata alam ini masih satu daerah dengan sentra produksi bordir busana muslim di wilayah Kawalu, Kota Tasikmalaya.

"Nanti kami coba integrasikan menjadi satu paket wisata unggulan untuk wisatawan," pungkasnya.

Baca juga:

Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tasikmalaya, Deddy Mulyana, mengaku pihaknya selama ini siap menerima wisatawan dengan keunggulan wisata alam air lewat even arung jeram.

Tasikmalaya pun terus meningkatkan berbagai fasilitas pendukung untuk memberikan kenyamanan dan pelayanan terbaik bagi wisatawan yang berkunjung.

"Kami terus benahi dan berupaya memberikan pelayanan terbaik bagi wisatawan yang nanti berkunjung ke Kota Tasikmalaya, khususnya bagi para peserta even arung jeram," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemerintah Kota Bangkok Keluarkan Peringatan Panas Ekstrem

Pemerintah Kota Bangkok Keluarkan Peringatan Panas Ekstrem

Travel Update
Gunung Everest, Atap Dunia yang Penuh Sampah

Gunung Everest, Atap Dunia yang Penuh Sampah

Travel Update
Angkringan Timbangan Tebu di Yogyakarta yang Hits dan Wajib Dikunjungi

Angkringan Timbangan Tebu di Yogyakarta yang Hits dan Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
JAB Fest Kombinasikan Seni dan Literasi, Dipercaya Dongkrak Wisatawan Minat Khusus di DIY

JAB Fest Kombinasikan Seni dan Literasi, Dipercaya Dongkrak Wisatawan Minat Khusus di DIY

Travel Update
8 Oleh-oleh Khas Gorontalo, Ada Kopi hingga Kain

8 Oleh-oleh Khas Gorontalo, Ada Kopi hingga Kain

Jalan Jalan
Rencana Pemindahan Lukisan Mona Lisa, Apa Masih di Louvre?

Rencana Pemindahan Lukisan Mona Lisa, Apa Masih di Louvre?

Travel Update
5 Pusat Oleh-oleh di Makassar, Bawa Pulang Makanan atau Kerajinan Tangan

5 Pusat Oleh-oleh di Makassar, Bawa Pulang Makanan atau Kerajinan Tangan

Jalan Jalan
6 Hotel Murah di Cilacap, Tarif mulai Rp 194.000

6 Hotel Murah di Cilacap, Tarif mulai Rp 194.000

Hotel Story
5 Tips Liburan dengan Open Trip yang Aman dan Menyenangkan

5 Tips Liburan dengan Open Trip yang Aman dan Menyenangkan

Travel Tips
3 Juta Wisatawan Kunjungi Banten Saat Libur Lebaran 2024, Lebihi Target

3 Juta Wisatawan Kunjungi Banten Saat Libur Lebaran 2024, Lebihi Target

Travel Update
Cara Menuju ke Wisata Pantai Bintang Galesong, 1 Jam dari Makassar

Cara Menuju ke Wisata Pantai Bintang Galesong, 1 Jam dari Makassar

Jalan Jalan
The 2nd International Minangkabau Literacy Festival Digelar mulai 8 Mei

The 2nd International Minangkabau Literacy Festival Digelar mulai 8 Mei

Travel Update
Wisata Pantai Bintang Galesong, Cocok untuk Liburan Bersama Rombongan

Wisata Pantai Bintang Galesong, Cocok untuk Liburan Bersama Rombongan

Jalan Jalan
Padatnya Wisatawan di Bali Disebut Bukan karena Overtourism

Padatnya Wisatawan di Bali Disebut Bukan karena Overtourism

Travel Update
Kunjungan Wisata Saat Lebaran 2024 di Kabupaten Malang Turun, Faktor Cuaca dan Jalan Rusak

Kunjungan Wisata Saat Lebaran 2024 di Kabupaten Malang Turun, Faktor Cuaca dan Jalan Rusak

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com