Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Aktivitas di Konservasi Penyu Kali Ratu, Tak Cuma Lepas Tukik

Kompas.com - 20/04/2023, 07:29 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KEBUMEN, KOMPAS.com - Konservasi Penyu Kali Ratu yang berlokasi di Kebumen tidak hanya menawarkan wisata edukasi seputar hewan reptil tersebut.

Lebih daripada itu, pengunjung bisa juga melakukan kegiatan kebudayaan, aktivitas alam, hingga mempelajari hewan selain penyu.

Beberapa alternatif kegiatan bagi pengunjung sudah disiapkan oleh karang taruna setempat di bawah pokdarwis.

“Mulai dari aktivitas budaya, mencari telur penyu, memberi makan penyu, memandu pelepasan penyu, susur sungai, dan melestarikan budaya panahan tradisional jamparingan,” kata pemandu wisata Konservasi Penyu Kali Ratu bernama Edi, Selasa (17/4/2023).

Baca juga:

Dengan hanya membayar Rp 5.000 per orang, ia menjelaskan, pengunjung bisa mendapatkan paket wisata edukasi yang lengkap.

Namun, ada beberapa biaya tambahan untuk aktivitas spesial.

“Kurang lebih ada tiga paket wisata. Satu yang biasa, kedua yang ditambah susur sungai dan pelepasan tukik, sama ronda mencari telur penyu,” tutur dia.

Jika ingin berkunjung, Konservasi Penyu Kali Ratu berada di Jogosimo, Kecamatan Klirong, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

Jam bukanya adalah setiap hari, mulai pukul 07.00 sampai dengan 19.00 WIB.

Baca juga: Konservasi Penyu Kali Ratu di Kebumen, Eduwisata untuk Semua Usia

Aktivitas wisata di Konservasi Penyu Kali Ratu Kebumen

Berikut beberapa alternatif kegiatan dan detail harganya, seperti dihimpun Kompas.com.

1. Wisata edukasi terkait penyu

Sesuai namanya, Konservasi Penyu Kali Ratu bertujuan untuk pelestarian dan pelindungan aneka ragam spesies penyu.

Rumah Sentuh Penyu di Konservasi Penyu Kali Ratu di Kebumen. KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARROROH ITSNAINI Rumah Sentuh Penyu di Konservasi Penyu Kali Ratu di Kebumen.

Edi menjelaskan, pengunjung yang datang bisa mencari telur penyu, memberi makan, hingga mengikuti seremonial pelepasan penyu.

Biaya Rp 5.000 per orang sudah bisa mendapatkan paket wisata yang cukup lengkap.

“Alurnya pertama adalah ngumpul di pendopo untuk mendapatkan teori edukasi,” kata dia.

Baca juga: Paloh, Tempat Favorit Penyu Hijau Bertelur di Ekor Kalimantan

Kemudian, menuju ke Rumah Penyu untuk mengenal lebih dalam hewan laut tersebut.

Selanjutnya, berpindah ke tempat penetasan, dermaga, dan melanjutkan aktivitas lain seperti melihat budidaya lebah klanceng atau bermain jamparingan.

Adapun untuk aktivitas tambahan terkait penyu seperti pelepasan tukik (anak penyu) harus minimal 20 orang dengan biaya Rp 20.000 per orang.

“Untuk ronda penyu Rp 150.000 per orang minimal 10 orang. Itu kita nge-ronda, nyari telur penyu siap-siap jam 9, mulainya jam 11 malam,” kata Edi.

Sebagai informasi, bulan terbaik untuk melihat telur penyu menetas dan pelepasan tukik adalah pada Juni-Juli.

2. Mempelajari lebah klanceng

Selanjutnya, rangkaian terakhir dari paket wisata yang ditawarkan, salah satunya adalah melihat proses produksi madu dari lebah klanceng.

“Di sini ada lebah klanceng untuk menghasilkan madu dan atraksi wisata,” tutur Edi.

Area Lebah Klanceng di Konservasi Penyu Kali Ratu di Kebumen. KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARROROH ITSNAINI Area Lebah Klanceng di Konservasi Penyu Kali Ratu di Kebumen.

Terdapat sekitar 30-an rumah lebah yang berdiri di kawasan konservasi.

Selain bisa melihat rumah dan cara lebah klanceng menghasilkan madu, pengunjung juga akan mendapatkan informasi dari pemandu.

“Satu ini bisa menghasilkan sekitar tiga botol 400 ml per dua bulan,” ujar Edi.

Baca juga: Bajulmati Sea Turtle Conservation, Kawasan Konservasi Penyu di Malang

Pengunjung dapat membeli produksi madu asli dengan harga per botolnya mulai Rp 90.000-an untuk ukuran 130 ml.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com