Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Goa Gong Pacitan Terkini: Daya Tarik, Jam Buka, Harga Tiket, Fasilitas

Kompas.com - 02/05/2023, 21:31 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

 Lokasi dan jam buka

Goa Gong berlokasi di Desa Bomo, Kecamatan Punung, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Jaraknya dari Kota Pacitan sekitar 22 kilometer (km) dengan waktu tempuh kurang lebih 40 menit berkendara.

Adapun wisata Goa Gong bisa dikunjungi setiap hari Senin hingga Minggu. Buka mulai pukul 07.00 sampai 17.00 WIB.

Baca juga: Goa Braholo di Gunungkidul, Wisata sambil Belajar Sejarah Manusia Purba

Harga tiket Goa Gong 2023

Untuk melihat keindahan goa, pengunjung dikenakan tiket dengan biaya cukup terjangkau. Tiket masuk Goa Gong bagi dewasa mulai Rp 20.000, sedangkan anak-anak mulai Rp 5.000.

Batu-batu kristal yang ada di Goa Gong, Pacitan, Jawa Timur.Nicholas Ryan Aditya Batu-batu kristal yang ada di Goa Gong, Pacitan, Jawa Timur.

Selain itu, pengunjung yang ingin membawa senter bisa menyewanya di tempat seharga mulai Rp 5.000.

Jika sudah puas menyusuri goa, pengunjung bisa membeli oleh-oleh di sekitar goa yang didominasi oleh aksesoris. Harganya berkisar mulai Rp 10.000 hingga Rp 150.000.

Baca juga: Seharian Keliling Pacitan, Cocok untuk Wisata Lokal saat Lebaran

Fasilitas Goa Gong

Pengelola Goa Gong menyediakan fasilitas yang cukup memadai. Mulai dari tangga dan kipas di dalam goa, tempat parkir yang luas untuk aneka jenis kendaraan, toilet, warung makan, toko oleh-oleh, hingga jasa pemandu.

Tangga keluar dari Goa Gong di Pacitan, Jawa Timur. KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARROROH ITSNAINI Tangga keluar dari Goa Gong di Pacitan, Jawa Timur.

Untuk jasa naik mengendarai ojek ke depan pintu Goa Gong biayanya Rp 5.000 per motor. Adapun bagi yang mau menggunakan pemandu, biaya diberikan seikhlasnya.

Baca juga:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com