Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menikmati Kopi Flores di Kafe La Bajo Labuan Bajo

Kompas.com - 02/12/2017, 07:10 WIB
Sigiranus Marutho Bere

Penulis

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Awan hitam tebal di atas langit Kota Labuan Bajo bersiap untuk menumpahkan titik-titik air. Udara yang semula panas, tiba tiba berubah sejuk dan dingin, begitu hujan mengguyur ibu kota Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) sore itu.

Cuaca yang dingin membuat saya bersama dua orang teman, masing-masing Marwan dari Balai Pelaksanaan Jalan Nasional X Kupang NTT dan Dwi Respono, Project Manager dari PT Anugerah Nuansa Kasih, mencari tempat nongkrong yang pas untuk sekadar kongkow bareng.

(Baca juga : Yuk, Cicipi Kuliner Toraja di Kafe Kopi Ini...)

Dengan menggunakan sebuah mobil mini bus, kami bertiga kemudian menuju La Bajo Flores Coffee yang letaknya berada di Jalan Soekarno Hatta, Kampung Tengah, Labuan Bajo.

Kafe La Bajo Flores Coffee di Jalan Soekarno Hatta, Kampung Tengah, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.KOMPAS.COM/SIGIRANUS MARUTHO BERE Kafe La Bajo Flores Coffee di Jalan Soekarno Hatta, Kampung Tengah, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.
Bangunan kafe berlantai tiga itu berada persis di tengah kota, sehingga sangat mudah dijangkau dengan semua jenis kendaraan. Lantai satu untuk khusus untuk kafe, lantai dua galeri tenun tradisional khas NTT serta lantai tiga belum digunakan.

(Baca juga : Benarkah Kopi Liong Bogor yang Melegenda Itu Tutup?)

Begitu masuk ke dalam kafe, kami langsung disambut sejumlah pelayan kafe yang begitu ramah. Kami juga disambut pemilik kafe Wemmi Sutanto dan juga Manager Kafe Bambang Harijanto.

Di kafe tersebut, terdapat dua ruangan yakni di bagian luar dan di dalam. Di luar ruangan bagian depan, berjejer kursi dan meja yang diisi oleh pengunjung warga lokal dan wisatawan asing dari berbagai negara.

Kafe La Bajo Flores Coffee di Jalan Soekarno Hatta, Kampung Tengah, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.KOMPAS.COM/SIGIRANUS MARUTHO BERE Kafe La Bajo Flores Coffee di Jalan Soekarno Hatta, Kampung Tengah, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.
Di luar ruangan yang terbuka dan menghadap ke jalan raya dan laut itu, diperuntukkan khusus buat pengunjung yang menikmati kopi sambil merokok.

(Baca juga : Daerah Penghasil Kopi di Indonesia Favorit Warga Dunia)

Sedangkan khusus di bagian dalam kafe, terdapat tempat duduk, meja dan sofa serta sejumlah ornamen lainnya di bagian dinding.

Ruangan yang menggunakan pendingin ruangan itu dilengkapi dengan Wifi gratis, sehingga terlihat semua pengunjung santai menikmati kopi sambil browsing internet.

Khusus di bagian dinding, terdapat lukisan penari caci, kain adat Manggarai dan tulisan tangan pengunjung dari berbagai negara, termasuk juga nama dan tanda tangan Pemimpin Redaksi Harian Kompas Budiman Tanuredjo.

Kafe La Bajo Flores Coffee di Jalan Soekarno Hatta, Kampung Tengah, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.KOMPAS.COM/SIGIRANUS MARUTHO BERE Kafe La Bajo Flores Coffee di Jalan Soekarno Hatta, Kampung Tengah, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.
"Pemimpin Redaksi Harian Kompas, Pak Budiman pernah datang dan minum kopi di sini. Setelah minum, beliau mengatakan bahwa kopi ini enak sekali, sehingga kami pun sampaikan bahwa kalau pak rasa enak maka tolong tulis nama dan tanda tangan di sini," kata pemilik La Bajo Flores Coffee, Wemmi Sutanto yang didampingi Bambang Harijanto, kepada KompasTravel, Kamis (30/11/2017).

Menurut Wemmi, kafenya itu dibangun sejak bulan Juni 2017.

Wemmi mengaku, dirinya terinspirasi membuka usaha kafe, setelah mengikuti Festival Kopi Flores yang digelar oleh Kompas di Bentara Budaya pada bulan September Tahun 2016.

"Saat festival itu, kita adalah salah satu pesertanya. Dari situ kan banyak pengunjungnya sehingga kita lalu diskusi dengan para pengunjung atau istilahnya para penggila kopi di Jakarta dan akhirnya muncul ide untuk buka kafe ini," kata laki-laki yang murah senyum ini.

Kafe La Bajo Flores Coffee di Jalan Soekarno Hatta, Kampung Tengah, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.KOMPAS.COM/SIGIRANUS MARUTHO BERE Kafe La Bajo Flores Coffee di Jalan Soekarno Hatta, Kampung Tengah, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.
Jenis kopi yang disajikan di kafe ini yakni Robusta, Arabika, Yellow Caturra dan Juria. Semua kopi itu bahan baku dari Manggarai Raya (Kabupaten Manggarai Barat, Manggarai dan Manggarai Timur) dan Bajawa, Kabupaten Ngada.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com