KOMPAS.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengungkapkan bahwa pihaknya ingin segera gerak cepat dalam semakin mengembangkan pariwisata berbasis olahraga (sport tourism).
“Ingin gercep (gerak cepat) realisasikan beberapa agenda yang berkaitan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin, dan juga beberapa isu quick wins yang bisa direalisasikan dalam scope sport tourism,” tuturnya.
Hal tersebut dia ungkapkan dalam konferensi pers virtual “Kerjasama Pengembangan Sport Tourism” yang turut dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, Selasa (5/1/2021).
Baca juga: Wisata Bangka, Main Olahraga Air di Pantai Batu Bedaun
Sandiaga melanjutkan, pihaknya siap mendukung dan akan langsung meminta Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggaraan Kegiatan (Events) Kemenparekraf Rizki Handayani untuk fokus dalam pengembangan tersebut.
“Saya langsung minta Deputi ibu Kiki untuk fokus pada event-event yang bisa dikerjakan tiga bulan ke depan, izin koordinasi dengan Menpora untuk bisa langsung implementasikan,” ucapnya.
Sementara itu, Zainudin mengutarakan bahwa Indonesia memiliki potensi untuk semakin dikembangkannya pariwisata berbasis olahraga.
Baca juga: 4 Fasilitas Olahraga Gratis di Monas, Ada Lapangan Bulutangkis
“Kita harus bisa dorong sport tourism karena Indonesia adalah tempat yang cukup dan sangat banyak orang datang untuk berwisata olahraga,” ujarnya.
Zainudin menjelaskan, pengembangan pariwisata berbasis olahraga sebenarnya sudah diperbincangkan pada September 2019 bersama dengan Kemenparekraf.
Baca juga: Demi Olahraga, Ribuan Pelari Ikuti Marathon di Yogyakarta
“Apa yang kita bincangkan tadi adalah kelanjutan dari MoU yang ditanda tangani Menpora dan Menparekraf pada saat jelang Hari Olahraga Nasional bulan September lalu,” katanya.
Melansir Antara, Jumat (4/9/2020), Zainudin menandatangani nota kesepahaman (MoU) pengembangan industri dan pariwisata olahraga bersama dengan Kemenparekraf dan Kementerian Perindustrian.
Penandatanganan dihadiri oleh Menteri Perindustrian Agus Gumiwang dan Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo.
Baca juga: Lapangan Golf di Indonesia Akan Disertifikasi untuk Tarik Turis Asing
Pada September 2019, selama prosesi penandatanganan MoU tersebut, terdapat sejumlah tema olahraga yang akan didorong termasuk pariwisata berbasis olahraga.
Sembari melanjutkan perbincangan dan perencanaan terkait pengembangan pariwisata berbasis olahraga, Zainudin dan sejumlah pihak terkait termasuk Sandiaga juga akan melihat perkembangan pandemi Covid-19.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.