Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Longsor, Jalur Sukatani-Ciganea Sudah Bisa Dilewati Kereta Api

Kompas.com - 06/05/2023, 13:56 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jalur kereta api antara Stasiun Ciganea dengan Stasiun Sukatani yang sempat dilanda longsor pada Jumat (5/5/2023) malam, sudah berhasil diperbaiki, berdasarkan pengumuman dari PT Kereta Api Indonesia atau KAI (Persero).

"Berkat kerja sama dari semua pihak, KAI berhasil memperbaiki jalur rel yang sebelumnya tidak dapat beroperasi akibat longsor di wilayah petak jalan antara Stasiun Ciganea-Stasiun Sukatani (Km 111+100, Kabupaten Purwakarta)," terang VP Public Relations KAI, Joni Martinus dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima, Sabtu (6/5/2023).

Baca juga:

Dengan begitu, Sabtu (6/5/2023) pagi tadi, sejumlah perjalanan dari kereta api relasi Jakarta-Bandung pergi-pulang (PP) yang melintas di wilayah Ciganea-Sukatani sudah bisa melintas, namun dengan kecepatan terbatas.

"Pada Sabtu pagi ini, perjalanan kereta api yang melintasi jalur Sukatani-Ciganea sudah kembali beroperasi dan dapat dilalui dengan pembatasan kecepatan, pasca-bencana longsor di KM111+100, Kabupaten Purwakarta-Jawa Barat pada Jumat malam (5/5/2023)," tuturnya.

Adapun kereta api pertama yang melintasi jalur ini adalah Kereta Api (KA) Argo Parahyangan relasi Bandung-Gambir pada pukul 06.36 WIB.

Selanjutnya ada kereta berikutnya, KA Argo Parahyangan relasi Gambir-Bandung yang melintas pada pukul 07.02 WIB.

Baca juga:

Kedua kereta api berjalan di jalur hulu lantaran jalur hilir masih dalam proses pembersihan material longsor.

"Kami saat ini tengah melakukan berbagai upaya untuk memulihkan jalur KA di lokasi tersebut sehingga dapat dilalui KA dengan kecepatan normal," tambah Joni.

Sejumlah perbaikan jalur rel yang dimaksud ialah dengan memperkuat tubuh jalan rel serta pembersihan eks material longsor yang terus dilaksanakan dengan melibatkan puluhan petugas jalan rel KAI Daop 2 Bandung.

Halaman:


Terkini Lainnya

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Airbnb Hadirkan Keajaiban di Dunia Nyata Melalui Peluncuran Icons

Travel Update
Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Australia Siapkan Banyak Resto Halal, Dukung Pariwisata Ramah Muslim

Travel Update
Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com