Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pantai Teluk Karang, Wisata Alam Hidden Gem di Bangka

Kompas.com - 28/12/2023, 15:06 WIB
Heru Dahnur ,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

BANGKA, KOMPAS.com - Pantai Teluk Karang di Sungailiat, Bangka, Kepulauan Bangka Belitung bisa menjadi pilihan jika mencari pantai yang masih alami.

Pantai yang berlokasi sekitar 50-60 menit berkendara menggunakan mini bus dari Bandara Depati Amir ini memiliki ciri khas bebatuan granit yang melimpah.

Sesuai namanya, pantai ini berbentuk seperti teluk dengan pasir putih yang memanjakan mata.

"Sangat bagus untuk liburan keluarga karena suasana pantai yang masih alami. Seperti berada di pulau terpencil," kata Koordinator kelompok relawan Laskar Sekaban, Achin yang datang berkunjung bersama timnya, Kamis (28/12/2023).

Baca juga: 4 Tempat Liburan di Bangka Tengah, Ada Danau Kaolin yang Airnya Biru

Achin menuturkan, pantai Teluk Karang masih satu garis pantai dengan Pantai Matras dan Pantai Parai Tenggiri.

Pada akhir pekan dan liburan nasional, pantai Teluk Karang selalu ramai pengunjung.

Bebatuan granit yang berjubel disepanjang pantai menjadi daya tarik utama. Sebab selama ini pantai di Bangka selalu identik dengan batu granitnya.

"Bebatuan granit seperti hutan karang yang melindungi teluk sehingga pengunjung merasa aman saat mandi di pantainya," ujar Achin.

Panorama alam yang memesona di Pantai Teluk Karang, Sungailiat, Bangka, Kepulauan Bangka Belitung, Kamis (28/12/2023).KOMPAS.com/HERU DAHNUR Panorama alam yang memesona di Pantai Teluk Karang, Sungailiat, Bangka, Kepulauan Bangka Belitung, Kamis (28/12/2023).

Daya tarik lain dari pantai ini adalah pepohonan yang tumbuh lebat, mengitari pantai.

Pepohohan tersebut menghadirkan suasana teduh yang menenangkan pikiran.

Di antara pepohonan yang tinggi menjulang itu, para pengunjung pun bisa membuka tenda sembari menggelar ikan bakar dengan pemandangan menghadap lautan lepas.

Baca juga: Di Mana Letak Bangka Belitung? Ketahui Sejarah Singkatnya

Achin mengungkapkan, tim Laskar Sekaban mendatangi pantai dalam rangkaian monitoring keamanan tempat wisata pada momen akhir tahun.

Di sana tim mengingatkan pengelola untuk melengkapi fasilitas keselamatan serta mengimbau pengunjung untuk selalu berhati-hati saat mandi di laut.

"Beberapa pantai kami lihat ramai pengunjung, salah satunya pantai Teluk Karang ini. Di sini banyak yang bermain di pantai dan juga berenang," ujar Achin.

Adapun tiket masuk pantai Teluk Karang adalah Rp 5.000 per orang, sudah termasuk fasilitas parkir di dalamnya.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com