Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/06/2018, 06:21 WIB

MOJOKERTO, KOMPAS.com - "Wah saya gak tahu ya, Mas," jawab seorang satpam di Ayola Mall Mojokerto, Jawa Timur saat saya tanya tentang lokasi kuliner sambal ikan wader.

Jawaban serupa saya dapatkan ketika saya bertanya dengan satpam lainnya. Beberapa dari mereka bingung dan saling tunjuk untuk memberi jawaban.

Hal yang agak melegakan begitu saya bertanya kepada petugas security parking mal. Ia tahu tentang lokasi tempat sambal wader dijual.

"Wah kalau itu adanya di Trowulan, Mas. Daerah Segaran. Kalau di Kota Mojokerto ndak ada," ujarnya.

Baca juga: Kisah Perintis Kuliner Waroeng Spesial Sambal dari Yogyakarta

Semangat belum padam meski perut sudah berontak. Saya mencari di Google dengan kata kunci pencarian "Lokasi warung sambal wader", "Di mana warung sambal wader", dan beberapa kata kunci lainnya.

Hasil yang saya temukan cukup mengecewakan. Jarang sekali informasi lokasi warung sambal wader. Banyak yang muncul hanya ulasan sambal wader dan itupun sekilas sama alias copy paste.

Baca juga: Sambal Apa yang Paling Digemari Masyarakat Indonesia?

Iwak wader disebut-sebut sudah ada sejak zaman Kerajaan Majapahit. Wah, lama sekali. Karena itu, saya pun jadi penasaran untuk mencoba.

Bahan kuliner khas Mojokerto, ikan wader di sebuah warung di Mojokerto, Jawa Timur, Senin (4/6/2018). Ikan wader digoreng lalu disajikan bersama sambal.KOMPAS.com / WAHYU ADITYO PRODJO Bahan kuliner khas Mojokerto, ikan wader di sebuah warung di Mojokerto, Jawa Timur, Senin (4/6/2018). Ikan wader digoreng lalu disajikan bersama sambal.

Akhirnya saya memberanikan diri untuk mencari sambal wader di seputaran penginapan tanpa informasi awal. Saya bersama tim Merapah Trans Jawa 3 Kompas.com menyusuri Jalan Benteng Pancasila.

"Coba kita cari dulu," kata rekan saya, Hilda.

Dengan modal percaya diri, saya menyusuri jalan Benteng Pancasila yang kala itu ramai. Masyarakat Mojokerto tampak tumpah ruah di sisi jalan.

Baca juga: Dawet Kok Pakai Sambal, Apa Enaknya...

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com