Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Tempat Wisata dengan Sungai Jernih Penuh Ikan Seperti di Jepang

Kompas.com - 27/11/2020, 15:17 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Negara Jepang terkenal akan kebersihannya. Sempat viral pula beberapa foto beberapa selokan di sana kian bersih. Bahkan selokan itu dipenuhi ikan.

Namun jika kamu ingin menyaksikan selokan atau sungai jernih penuh ikan seperti itu, tak perlu jauh-jauh pergi ke Jepang.

Beberapa tempat di Indonesia juga memiliki selokan atau sungai jernih yang dipenuhi ikan. Berikut Kompas.com merangkum 3 sungai jernih yang penuh ikan di Indonesia:

1. Watergong Klaten, Jawa Tengah

Tempat pertama yang bisa dikunjungi untuk melihat sungai bersih penuh ikan adalah Watergong di areal persawahan Desa Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Watergong sejatinya merupakan tempat makan. Tempat ini menjadi dikenal karena fotonya yang sempat viral di media sosial, berupa sungai penuh ikan.

Ikan-ikan di sungai yang mengalir di restoran dan tempat wisata Watergong, Klaten, Jawa Tengah.dok. Watergong Ikan-ikan di sungai yang mengalir di restoran dan tempat wisata Watergong, Klaten, Jawa Tengah.

Bahkan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pernah membalas unggahan di twitter yang berisi foto sungai atau aliran air penuh ikan pada Senin (21/9/2020).

Dilansir dari Kompas.com, Rabu (23/9/2020), Watergong dulunya merupakan wisata air. Namun karena kurang luas, akhirnya tempat ini menjadi rumah makan.

Baca juga: Unik, Watergong Klaten Punya Sungai Jernih Penuh Ikan Seperti di Jepang

Sementara itu, sungai dengan panjang 100 meter itu diubah menjadi kolam ikan yang berisi nila dan koi. Setiap petak memiliki panjang sekitar 20 meter dan lebar 5 meter.

Ikan-ikan itu menjadi hidangan utama di Watergong, baik digoreng, dibakar, atau difilet. Ada pula menu pecel dan sayuran.

2. Kampung Dukuh Yogyakarta

Warga RT 69, RW 16, Kampung Dukuh, Kelurahan Gedongkiwo, Kecamatan Mantrijeron, Yogyakarta mengubah saluran irigasi yang kotor menjadi lokasi perikanan.

Dilansir dari Kompas.com, Kamis (26/11/2020), saluran irigasi di sana telah terisi ribuan ikan, seperti lele, nila, koi, dan tombro.

Kampung Dukuh, YogyakartaKompas.com/Wisang Seto Pangaribowo Kampung Dukuh, Yogyakarta

Adapun, sebelumnya saluran irigasi itu kotor, penuh sampah, dan mengeluarkan bau tak sedap. Kini, saluran irigasi sudah jernih dan penuh ikan seperti di Jepang, sehingga menjadi tempat wisata alternatif bagi mereka yang datang ke Yogyakarta.

Baca juga: Unik, Kampung Dukuh Yogyakarta Punya Irigasi Bersih Penuh Ikan Seperti di Jepang

Kampung Dukuh pun menjadi salah satu tujuan favorit para pesepeda. Bahkan, pernah ada klub sepeda dari Pasuruan yang berkunjung ke sana.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com